New Normal : Kunjungan Pasien Rawat Jalan RSUD RAT Meningkat - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Kamis, 16 Juli 2020

New Normal : Kunjungan Pasien Rawat Jalan RSUD RAT Meningkat

TANJUNGPINANG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Thabib (RAT) sempat mengalami penurunan jumlah kunjungan pasien rawat jalan. Kini, jumlah pasien pada masa normal baru (new normal) kembali meningkat.

“Kemarin jumlah pasien kita sempat menurun ya, lebih dari 50 persen mulai dari Maret hingga Mei. Namun, sejak new normal sudah mulai banyak lagi pasien kita,” ujar Plt Direktur Utama RSUD RAT, Elfiani Sandri, Kamis (16/7).

Elfiani mengungkapkan, diwaktu normal kunjungan pasien rawat jalan antara 350 hingga 400 pasien per hari. Ketika pandemi COVID-19, penurunan jumlah rawat jalan dikarenakan pasien khawatir untuk datang ke fasilitas kesehatan (faskes).

“Mudah-mudahan mereka tidak menahan penyakit mereka. Kalau tidak kesini bisa ke faskes yang lain. Asalkan penyakit-penyakit terutama yang kronis, harus kontrol untuk periksa ulang, tambah obat, geriatri itu tetap harus rutin. Kalau penyakit sederhana di Puskesmas juga bisa,” papar Elfiani.

Menurutnya, selama pandemi COVID-19, manajemen RSUD RAT terpaksa menjadwalkan kembali pelayanan di poliklinik. Sejumlah poliklinik melayanani pasien rawat jalan hanya dua kali dalam sepekan.

“Poli selama COVID berlangsung, pelayanan poliklinik tetap jalan. Tapi ada pembatasan, tidak full selama seminggu, mungkin dua kali seminggu buka. Karena pasien kita sedikit juga. Kita tidak ada membatasi jumlah kunjungan. Tapi karena pasien sedikit, sehingga kita lebih efisienkan jadwal pembukaan poli,” tutup Elfiani.


Sumber https://lintaskepri.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar