SPBU BATAM NAKAL LAYANI AKSI KURAS BBM SOLAR BERSUBSIDI - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Selasa, 03 September 2013

SPBU BATAM NAKAL LAYANI AKSI KURAS BBM SOLAR BERSUBSIDI

Batam(Buruh Today)-Semenjak berlakunya subsidi dan Non subsidi BBM solar,BBM bersubsidi solar, kerap moment tersebut di permainkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Tidak tanggung-tanggung,pelakunya adalah para oknum-oknum abdi negara, dimana seharusnya mereka menjaga keutuhan negara Indonesia,malah mereka saat ini tengah asik menggrogoti subsidi BBM solar dari Pemerintah tersebut.

Naiknya harga BBM Subsidi pada saat ini,juga tidak menyurutkan niat para pelangsir BBM solar dari SPBU tersebut untuk terus menguras.walau meraup untuk sedikit perliternya pelaku bisnis ilegal ini terus bertambah,bahkan pihak perusahaan resmi Suplier tetap menunggu setiap dengan hasil aksi kuras para pelangsir BBM solar tersebut.

Berlangsungnya aktivitas aksi kuras BBM solar dari SPBU ini,di karenakan perbedaan dengan harga BBM solar Industri.

Untuk pemakaian kebutuhan pembeli dari kalangan masyarakat,SPBU sendiri di taksir hanya menjual 30%.sisanya diduga dijual kepada para pengantri mobil banker berbahan Bakar Solar.

dari informasi yang diterima media .bahwa Bagi para mobil Banker,untuk pengisiannya pihak SPBU menaikan harga Rp 500/liter.

Permainan aksi kuras BBM bersubsidi dari pemerintah  ini telah lama berlangsung,seperti salah SPBU yang berlokasi di  kota Batam ini(gambar diatas), juga melakukan aksi tersebut.aksi itu dilakukan terangan-terangan tampa ada yang di sembunyikan.Mobil-mobil banker yang mengisi BBM solar rata-rata memakan durasi 15 menit,bahkan para mobil banker tersebut tidak segan-segan bolak-balik mengisi dalam waktu tenggang 20 menit.

Lemahnya pengawasan Pihak kepolisian,Pertamina,Disperindag dan Pemerintah  Kota Batam saat ini,membuat aksi kuras ini terus berlansung.tidak sampai di situ,Bahkan Seluruh SPBU yang ada di kota Batam rentan dengan permainan ini,disinyalir bahwa aksi terus berlansung karena ada lampu hijau pihak menejemen dan pengusaha SPBU itu sendiri." Tidak Asap Kalau Tidak Api "

Walaupun beberapa waktu bulan yang lalu ,wakil wali kota Batam Rudi SE.MM pernah menangkap basah pelaku pelangsir BBM solar tersebut,bagi mereka itu bukan menjadi momok .bahkan mereka makin santai (Mobil banker=red) bahkan wali kota Batam sendiri sudah tidak pernah melakukan sidak lagi.

Maraknya aksi kuras BBM solar ini didukung dari berbagai hal antara lain,lemahnya pengawasan dari aparat penegak hukum,mudahnya Disperindag mengeluarkan Izin penyuplai BBM Non Subsidi yang notabenenya para pengusaha suplyer membeli bahan bakunya dari pemain BBM solar yang mengambilnya dari seluruh SPBU Batam dan bukan dari pertamina,ketidak serius pemerintah kota Batam mengambil tindakan bagi SPBU-SPBU yang nakal dan tidak adanya Control sosial yang dilakukan dari pada LSM-LSM yang ada di kota Batam.

Bahkan tersiar ke beberapa media lain,bahwa ada pihak menejemen salah satu SPBU di sekitaran kota Batam bagi-bagi jatah untuk 30 media yang ada di Batam untuk  tujuan melakukan aksi tutup mata,agar para awak Media tersebut tidak memberitakan tindak tanduk permainan SPBU itu dengan para pelansir BBM solar.

Menurut pengakuan salah seorang struktur dari manajemen SPBU beranisial YS ,Melalui celularnya pada media ini YS mengakui bahwa pihak mengakui dan telah memberikan Uang sebanyak Rp 3 juta kepada salah seorang perwakilan dari media beranisial GD,YS sedikit berkelit atas pemberian uang tersebut kepada Media.

" Saya sudah kasih sama GD,dan  saya tidak tahu itu untuk apa tujuannya,saya hanya memberikan saja,ada 30 media yang menerima,nama-namanya pun saya tidak mengetahui" Katanya Via Celularnya.

Bersambung..(tim)