PT Tunas Interior Batam "Bungkam", Puluhan Karyawan Tetap Gelar Aksi Mogok Hingga Ada Solusi - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Jumat, 18 September 2020

PT Tunas Interior Batam "Bungkam", Puluhan Karyawan Tetap Gelar Aksi Mogok Hingga Ada Solusi


BATAM – Aksi mogok kerja puluhan karyawan PT Tunas Interior Batam (Onna) didepan perusahaan yang berdomisili di komplek Batam Executive Center, Pertokoan Seruni No1, Sungai Panas akan terus berlanjut hingga mendapat kepastian dari manajemen perusahaan. Bahkan, ada dugaan perusahaan tersebut hanya akan menghabiskan stok material dan akan melakukan valid.


"Karena tidak ada hasil mediasinya, jadi kami melanjutkan aksi mogok kerja" Ungkap Tambunan salah satu karyawan di depan perusahaan, Jumat (18/09/2020) didampingi sejumlah karyawan lainnya.


Kata Dia, jika manajemen tidak keluar untuk menemui mereka untuk mediasi dan menyelesaikan masalah yang terjadi. Maka mereka akan melanjutkan aksi mogok kerja tersebut hingga Minggu depan.


"Jika belum ada hasilnya, aksi ini tetap berlanjut pak," tuturnya.


Sembari menunggu pihak manajemen, pihak kepolisian dari Kamtibmas Polsek Batam Kota, Aiptu Irwan terlihat mengawasi aksi mogok kerja yang di lakukan puluhan karyawan tersebut.


"Kita hanya minta agar kawan-kawan bisa menjaga situasi dengan kondusif, dan jangan sampai terjadi anarkis atau perseteruan, apalagi situasi covid-19 ini," ungkapnya, saat disambangi awak media ini.


Pantauan dilapangan, perwakilan karyawan sempat dipanggil manajemen yang difasilitasi pihak kepolisian. Akan tetapi, setelah keluar dari lantai II gedung perusahaan, manajemen meminta agar tenda yang dipasang di depan pintu pagar perusahaan itu dipindahkan.


"Tidak ada perundingan, kita dipanggil tadi itu, manajemen meminta agar tenda yang ada didepan pintu gerbang masuk perusahaan agar dapat dipindahkan karena dinilai menghambat akses perusahaan," ujar salah satu karyawan.


Sekertaris SBSI kota Batam, Rio Napitupulu mengatakan pihak kepolisian melalui Intelkam Polresta Barelang dalam waktu dekat akan menemui manajemen PT Tunas Interior Batam untuk membahas permasalahan yang dialami para karyawan.


"Tadi saat kita menyampaikan surat pemberitahuan untuk aksi demo ke Polresta Barelang, pihak Intelkam menolak dengan alasan, dalam Minggu ini banyak aksi demo dibeberapa perusahaan. Sehingga Intelkam berjanji pada kita, mereka akan menemui pihak menejemen," singkat Rio, memberikan keterangan, saat mendampingi pihak karyawan yang juga anggota SBSI Batam.


Hingga berita ini diunggah, manajemen perusahaan dan Disnaker Batam belum dikonfirmasi.


Editor redaksi

Pewarta Hendrik Butarbutar. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar