Hari Ini, 1.300 Peserta Pelatihan Kerja Ikuti Ujian Test Tertulis di KTP Tiban - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Sabtu, 26 Maret 2016

Hari Ini, 1.300 Peserta Pelatihan Kerja Ikuti Ujian Test Tertulis di KTP Tiban

Batam,Buruhtoday.com - Sebanyak 1300 peserta pelatihan kerja Dinas Tenaga Kerja Kota Batam mengikuti ujian test tertulis berjalan lancar di gedung Kampus Tourism Polytecnik, Tiban Ayu, Sekupang, Sabtu (26/3/16) pagi.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Batam melalui Kabid Pelatihan dan Produktivitas Tenaga Kerja, Luhut Marbut mengatakan, peserta yang mengikuti ujian test tertulis hari ini (sabtu-red) merupakan peserta pelatihan yang lulus seleksi administrasi lamaran. Mereka akan mengikuti sesi ujian seleksi untuk menang dan mengikuti program pelatihan kerja.

"Hari ini pesertanya mencapai 1300 orang, Alhamdulillah semunya lancar," ujar Marbun kepada Amok Group, sambil mengarahkan peserta untuk masuk keruangan untuk mengikuti ujian.

Meski demikian, Luhut mengaku sangat mengapresiasi kesadaran dari ribuan peserta saat mengikuti antrian ujian. Sehingga pihaknya selaku penyelenggara tidak begitu kelabakan untuk mentertibkan peserta.

"Tak satupun daun yang saya lihat jatuh di luar, saya salut akan kesadaran masyarakat Batam sekarang, petugas kami begitu mudah mengarahkan peserta," ucap Maburn dengan melempar senyum kepada peserta.

Dikatakannya, bagi  peserta yang lolos pelatihan nantinya, mereka akan di berikan kesempatan untuk bekerja di perusahaan yang menjadi rekanan Disnaker Batam.

"Yang lolos dalam pelatihan nanti, kita akan turun langsung untuk menyalurkan mereka ke beberapa perusahaan," jelasnya.

Luhut menjelaskan bahwa dari seluruh peserta yang mengikuti ujian hari ini(Sabtu,red) hanya menyerap sebanyak 600 peserta.

“Yang di serap memang hanya 600 peserta saja, namun setidaknya dengan pelatihan ini akan meningkatkan ketrampilan peserta untuk bersaing di ajang MEA,” jelasnya.

Jasman, salah satu peserta dari Kelurahan Temayong, Kecamatan Bulang mengaku sangat senang dengan adanya pelatihan yang digelar Disnaker Batam.

“Alhamdulillah mas, semoga tahun depan lebih banyak lagi warga pulau yang ikut di sini,” harapnya.

(red/dro)