Mayor CPM Joao Cesar Dacosta Corte Real Resmi Menjabat Dandenpom 1/6 Batam - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Selasa, 27 Agustus 2019

Mayor CPM Joao Cesar Dacosta Corte Real Resmi Menjabat Dandenpom 1/6 Batam

BATAM - Acara Serahterima jabatan (sertijab) Komandan Detasemen Polisi Militer 1/6 Batam dari Letnan Kolonel (Letkol) CPM Sucipto,S.H kepada Mayor CPM Joao Cesar Dacosta Corte Real berlangsung meriah meski diguyur hujan di depan halaman kantor CPM, Baloi, Batam, Selasa(27/08/2019) sekitar pukul 09.00 wib.

Kegiatan acara sertijab tersebut juga di hadiri Dandim 0316 Batam, Kadispora, tokoh masyarakat Batam, dan manajemen Komunitas Moge Harley Davidson Batam.

Komandan Detasemen Polisi Militer 1/6 Batam Letkol CPM Sucipto,S,Hk ata sambutanya menyampaikan bahwa yang dulunya sewaktu dirinya menjabat Dandenpom merupakan sebuah peralihan dimana Subdenpom menjadi Dandenpom.

"Dulu masih di bawah naungan Pekanbaru. Sekarang sudah berdiri sendiri bergabung dan wilayahnya ke
kepulauan Riau (Kepri) yang berada di Batam," sebutnya.
Ia mengaku selama 3 tahun menjabat, dirinya sangat bangga terhadap kesolitan seluruh anggota yang dipimpinnya tersebut. Sehingga Dandenpom Batam dapat menciptakan dan membangun kesatuan yang madhani. Letkol CPM Sucipto merasa sangat bahagia, karena selama menjalankan tugas, selalu mendapat arahan dan bimbingan terbaik dari Danpomdam I/BB untul optimalisasi pelaksanaan Tugas Pokok TNI.

"Saya berharap Denpom 1/6 Batam kedepannya lebih dikenal masyarakat di Batam dan selalu exist serta semoga lebih baik dan bersinergi," sebutnya.

Letkol CPM Sucipto selanjutnya menyerahkan alih komando tugas dan tanggung jawabnya kepada Dandenpom yang baru yakni Mayor Joao untuk menggantikan posisinya.

Serta Letkol Sucipto menjabat Dandenpom Batam terhitung sejak 9 September 2016 hingga 27 Agustus 2019. Dan mengemban tugas pindah menuju ke Mojokerto (Jawa Timur) sebagai Dandenpom.

Sementara itu, Mayor CPM Joao Cesar Dacosta Corte Real yang baru menyampaikan kata sambutanya menyampaikan agar masyarakat kota Batam membukakan pintu silatuhrahmi kepada dirinya selama mengemban tugas.

"Saya berharap agar dibuk kan pintu silaturahmi supaya diterima sebagai warga Batam dan dapat berbuat lebih baik, yang mana pada prinsipnya, dimana kami bertugas, dimana kami berdinas kami menambah saudara." Ujarnya singkat.

Editor redaksi
Liputan Iwan NS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar