Lurah Tanjungriau Bagikan 2000 Pcs Masker di Simpang Baskemp - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Selasa, 17 September 2019

Lurah Tanjungriau Bagikan 2000 Pcs Masker di Simpang Baskemp

BATAM - Kiriman kabut asap akibat kebakaran hutan yang belakangan ini menyerbu Pulau Batam membuat udara dalam status tidak sehat. Untuk itu, Kelurahan Tanjungriau bersama warga Marina-Base Camp (Mabes) membagikan masker di simpang Base Camp, Kelurahan Tanjug Riau, Kecamatan Sekupang, Selasa (17/9/19) sekira pukul 07.30 WIB.

Lurah Tanjung Riau, Agus mengatakan bahwa pembagian masker tersebut sebagai upaya mencegah gangguan kesehatan warganya atas musibah kabut asap kiriman yang meluas hingga Batam.

“Hari ini saya bersama warga Mabes membagikan masker, sifatnya pencegahan agar tidak terjadi gangguan pernapasan akibat asap,” ungkap Agus.

Ia juga menyebutkan ada 2000 masker yang dibagikan kepada pengendara tersebut berasal dari Dinas Kesehatan kota Batam. Dan dalam kesempatan itu, Agus juga menghimbau warga untuk tidak membakar sampah sembarangan, sehingga udara Kota Batam ini bisa betul-betul steril dari asap.

"Di harapkan dengan kegiatan ini warga bisa memimalisir penyakit akibat kiriman kabut asap tersebut dengan menggunakan masker apa bila berada di luar rumah," sebutnya.

Diakhir stepmennya, Agus pun mengajak atau mengundang warga untuk datang dalam menghadiri Tabliq Akbar bersama ustadz kondang tanah air, Ustadz Abdul Somad bersama Ustadz dari negeri tetangga pada 20 September mendatang, bertempat di Masjid Sultan Mahmud Riayad Syah, Tanjug Uncang, Batuaji.

"Kita mengundang warga utk hadir bersama pada acara kemilau muharram dn penggunaan perdana mesjid ( solat Jumat) dgn memakai pakaian putih putih," pungkasnya.

Editor redaksi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar