Komisi IV DPRD Batam Mendadak Panggil Buruh PT Patra Niaga, Ada Apa Ya? - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Kamis, 28 Januari 2016

Komisi IV DPRD Batam Mendadak Panggil Buruh PT Patra Niaga, Ada Apa Ya?

Perwakilan Buruh  SaatPertanyakan surat yang tidak direspon Komisi IV DPRD Batam
Batam, Buruhtoday.com - Terkait PHK sepihak yang dilakukan PT Patra Niaga terhadap 24 karyawan, Komisi IV DPRD Batam mengaku baru akan mengagendakan sidak ke anak Pertamina tersebut.

"Kita akan sidak ke PT Patra Niaga secepatnya," ujar Uba Ingan Sigalingging anggota Komisi IV DPRD dari Fraksi Hanura, Kamis (28/1/2016).

Dalam kesempatan itu, Uba juga mengatakan langkah yang diambil buruh sudah tepat mengadukan permasalahan yang terjadi ke DPR RI.

"Langkah kawan-kawan sudah tepat melakukan pengaduan tersebut, karena hal ini sudah pelanggaran UU ketenagakerjaan" ujarnya.

Namun anehnya, Uba meminta para buruh menyampaikan langsung aspirasinya ke DPR RI, agar memperhatikan dinas terkait yang melakukan sidak ke perusahaan-perusahaan bermasalah, di mana anggaran yang diberikan pemerintah sangat minim.

"Kalau saja saya ada dalam rapat tersebut, saya sendiri yang akan menyampaikannya. Tapi Komisi IV enggak diundang, makanya saya minta kawan-kawan buruh yang menyampaikannya. Karena masalah ini-kan akibat kurangnya pengawasan dari dinas terkait," ujarnya.
Beberapa anggota Komisi IX DPR RI yang membidangi ketenagakerjaan baru saja tiba di Batam. Saat berita ini diunggah, para wakil rakyat itu menggelar rapat dengan perwakilan buruh Patra Niaga yang dipecat. Rapat itu sendiri digelar di lantai 4 Pemko Batam, petang ini. (cr-1, cr-2)