Mangkir Saat Sidang Tripartit, Disnaker Tetap Lanjutkan Panggilan Pada Klinik Vely - BURUH TODAY

Breaking

BURUH TODAY

www.buruhtoday.com


Post Top Ad

Selasa, 24 Maret 2015

Mangkir Saat Sidang Tripartit, Disnaker Tetap Lanjutkan Panggilan Pada Klinik Vely

Batam,Buruhtoday.com - Dinas Tenaga Kerja Kota Batam tetap akan melanjutkan proses pemanggilan terhadap Managemen Klinik Vely pasca ketidak hadiran pihak Klinik dalam sidang mediasi pertama yang digelar pagi tadi pukul 9.30 WIB,Senin(23/3/2015)di Disnaker,Sekupang.

"Disnaker tetap melanjutkan proses pemanggilan berikutnya" kata Agus, salah staf yang bertugas menangani surat di bidang Hubin Syaker.

Dia juga menambahkan, jika perusahaan berhalangan untuk menghadiri sidang mediasi seharusnya mereka dapat memberitahukan secara tertulis satu hari sebelum jadwal sidang dilaksanakan kepada Disnaker bukan kepada pekerja,karena yang meminta sidang mediasi adalah Pemerintah.

"Ya, kalau perusahaan berhalangan bisa diberitau secara tertulis satu hari sebalumnya." pesannya.

Sementara itu, salah satu dari empat bidan tersebut mengaku mendapat pemberitahuan dari Hrd Klinik Vely (Irna) pada hari minggu (22/3) melalui pesan sms, yang  mengatakan tidak bisa datang karena ada urusan, dan meminta dipending minggu depan.

"Saya kemarin dikirimi sms bang, dari hrd Klinik. katanya mereka tidak bisa datang dan minta pertemuannya dimundurkan minggu depan." kata salah satu bidan tersebut dengan memperlihatkan pesan sms tersebut.

Setelah satu jam menunggu dari waktu yang telah ditentukan, ahirnya empat bidan tersebut meninggalkan kantor Dinas Tenaga Kerja. (Red).